Monday, October 7, 2024
HomeBatam12 Tahun Hadir di Kepri, Gubkepri Apresiasi PELITA

12 Tahun Hadir di Kepri, Gubkepri Apresiasi PELITA

berita4.id, BATAM – Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad menghadiri silaturahmi lintas agama dan dialog kerukunan yang diselenggarakan oleh Persaudaraan Lintas Agama (PELITA) di Ballroom Golden Prawn Bengkong Batam, Kamis (08/12/2023) malam.

Dalam acara bertema “Mewujudkan Siskamtibmas Kepri yang Aman dan Kondusif” ini, Gubernur Ansar menyampaikan bahwa sudah menjadi tugas pemerintah daerah untuk memfasilitasi aspirasi masyarakat melalui kerukunan umat beragama.

“Semangat persaudaraan melalui berbagai unsur menjamin persatuan dan kesatuan dengan tujuan yang sama untuk menjaga negeri ini tetap eksis dengan kerukunan yang baik, maka ada yang namanya FKUB (Forum Kerukunan Umat Beragama)” ujar Gubernur Ansar dalam rilisnya.

Gubernur Ansar pun mengapresiasi PELITA yang telah hadir selama 12 tahun di Kepri. Ini membuktikan dengan semangat dan tujuan yang sama semua itu lahir dan tumbuh di tengah-tengah masyarakat.

“Oleh karena itu pemerintah perlu mengapresiasi, semua yang telah lahir dari masyarakat oleh masyarakat dan untuk masyarakat. Dialog ini sangat strategis hingga menjadi bagian penting untuk menjaga keutuhan umat beragama di Kepri” ungkapnya.

Gubernur Ansar pada kesempatan itu mengajak para hadirin untuk bersyukur karena memiliki bonus demografi. Indonesia merupakan salah satu negara kepulauan yang terbesar di dunia dengan 17.580 pulau.

“Dihuni 1.340 suku dan bangsa, kita juga termasuk 5 besar negara berpenduduk terbesar di dunia. penduduk Indonesia sudah mencapai 275 juta jiwa lebih. Ini merupakan pemberian dari Allah SWT, bonus demografi ini merupakan aset dan kekayaan bangsa ini” kata Gubernur Ansar.

RELATED ARTICLES
spot_img

Most Popular

terkini

BP Batam Serahkan Rumah Baru Tanjung Banun kepada Warga Terdampak

0
berita4.id, BATAM-BP Batam telah menyerahkan rumah permukiman baru bagi 3 warga Rempang pertama. Kegiatan bertempat di Tanjung Banun, Sembulang, Galang, pada Rabu pagi (25/9/2024), diawali dengan...

Ingat, Lowongan PPPK 2024 Dibuka, Ini Caranya hingga Syaratnya

0
berita4.id, JAKARTA- Bagi warga yang beringinan mencari kerja, ini salah satu solusinya.Warga bisa mencoba peruntukkan bekerja pemerintahan dengan status Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja...

Menang Lawan Timor Leste, Tren Positif Tim U-20 Indonesia Terus Berlanjut

0
berita4.id- Tim U-20 Indonesia kembali membuat bangga bangsa dan negara di laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 Grup F. Kali ini Garuda Nusantara menang...

Ketua Kadin Kepri: Bersaing dengan Johor-Singapura SEZ, Perlu Kebijakan Khusus untuk...

0
berita4.id, BATAM- Ketua Kadin Kepri Ahmad Maruf Maulana mengatakan, kebijakan yang kurang menguntungkan pengusaha khususnya penanam modal dari luar negeri akan membuat pengusaha untuk...

Penyebab dan Penanganan Sakit Pinggang

0
berita4.id- Warga yang hidup di perkotaan sering mengeluhkan sakit pinggang. Penderita sakit pinggang bisa mengalami sakit yang hilang timbul atau terus menerus, pada salah...
- Advertisment -