Monday, December 23, 2024
HomeInternasionalSeorang Pria Asal Italia Terinfeksi Covid-19, Cacar Monyet, dan HIV Secara Bersamaan

Seorang Pria Asal Italia Terinfeksi Covid-19, Cacar Monyet, dan HIV Secara Bersamaan

berita4.id, ITALIA– Seorang pria berusia 36 tahun asal Italia dilaporkan terpapar Covid-19, cacar monyet, dan HIV pada waktu yang bersamaan. Pria tersebut dinyatakan terinfeksi ketiga penyakit tersebut pada musim panas tahun 2022 ini. Demikian laporan kasus yang diterbitkan dalam Journal of Infection.

Tetapi saat ini, infeksi Covid-19 dan cacar monyet dari pria tersebut sudah dinyatakan hilang tanpa keluhan apapun. Saat ini pria itu ditempatkan untuk menjalani pengobatan HIV.

“Virus cacar monyet dan infeksi Covid-19 dapat terjadi secara bersamaan,” ucap penulis studi tersebut.

“Gejala seperti flu dan kepositifan Covid-19 seharusnya tidak mengecualikan cacar monyet pada individu berisiko tinggi,” ujarnya menambahkan.

Dalam laporan kasus, dokter penyakit menular di Italia menggambarkan bagaimana pria itu pertama kali sakit demam, sakit tenggorokan, dan sakit kepala pada 29 Juni 2022 lalu.

Pria yang tidak disebutkan namanya itu mengalami gejala tersebut tepat 9 hari setelah dia kembali dari perjalanan 5 hari ke Spanyol.

Pada 2 Juli 2022, dia pun dinyatakan positif Covid-19, dan melihat ruam di lengan kirinya sore itu.

Baca Juga: Wali Kota New York: Ada Sekitar 150.000 Warganya Beresiko Tertular Cacar Monyet

Selama beberapa hari berikutnya, ruam menjadi lepuh kecil dan menyakitkan yang menyebar di wajah, tubuh, kaki, serta glutesnya.

Kemudian pada 5 Juli 2022, pria itu pergi ke unit gawat darurat di sebuah rumah sakit di Catania, Italia, dan dirawat di unit penyakit menular.

Berdasarkan gejala dan perjalanan baru-baru ini ke Spanyol, para dokter menduga pasien juga terkena cacar monyet, sehingga mereka mengumpulkan sampel untuk pengujian.

Pria itu mengatakan bahwa saat berada di Spanyol, dia melakukan hubungan seks tanpa kondom dengan pria lain, yang telah menjadi faktor risiko infeksi cacar monyet selama kemunculan wabah saat ini.

RELATED ARTICLES
spot_img

Most Popular

terkini

Gubkepri Pimpin Rakor Forkopimda Bahas Kesiapan Natal dan Tahun Baru 2025

0
berita4.id, TANJUNGPINANG– Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad memimpin langsung Rapat Koordinasi Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Pemerintah Kabupaten/Kota Se-Provinsi Kepulauan Riau di...

Kesejahteraan Buruh Batam: Lebih dari Sekadar Upah, Butuh Kebijakan Holistik

0
berita.id, BATAM– Kenaikan upah minimum sebesar 6,5 persen yang akan berlaku mulai Januari 2025 sebagaimana diatur melalui Permenaker Nomor 16 Tahun 2024, membawa angin...

Sejarah Pohon Natal

0
berita4.id- Pohon Natal, atau yang dikenal dalam bahasa Inggris sebagai "Christmas tree", memiliki sejarah yang kaya dan berkembang seiring waktu. Tradisi ini telah menjadi...

Pemuda Kristen se-Kota Batam Gelar Natal Oikumene 2024 dengan Semangat Kepedulian...

0
berita4.id, BATAM– Ribuan pemuda Kristen dari berbagai denominasi gereja di Kota Batam akan berkumpul dalam perayaan Natal Oikumene Pemuda se-Kota Batam 2024 yang akan...

Ketua Kadin Kepri Maruf Maulana Dipercaya jadi Wakil Ketua Umum Kadin...

0
berita4.id, BATAM-Ketua Kadin Kepri Ma,ruf Maulana dipercaya menjadi Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia masa bakti 2024-2029. Ma'ruf dipercaya sebagai wakil Ketua Umum bidang Pengembangan...
- Advertisment -