Dukungan dari Akademisi dan Kogabwilhan I
Pakar kebijakan publik Umrah, Alfiandri, menekankan bahwa kegiatan ini memiliki misi lebih dari sekadar panen raya. “Kami ingin kegiatan ini menjadi momentum bagi para petani untuk berbagi pengalaman dengan Pangkogabwilhan I, sekaligus mendapatkan wawasan baru dalam pengelolaan pertanian dan ketahanan pangan,” ujarnya.
Lebih lanjut, Alfiandri mengungkapkan bahwa selain panen semangka, Pangkogabwilhan I juga akan diajak menghadiri panen raya ikan kerapu di Desa Mantang.
“Setelah panen semangka, kami juga merancang agenda panen ikan kerapu di keramba Desa Mantang. Ini bagian dari upaya mendukung ketahanan pangan dan ekonomi masyarakat pesisir,” jelasnya.
Sinergi untuk Ketahanan Pangan
Bendahara PWI Kepri, Nizamul Akhyar mengungkapkan, kegiatan tersebut mencerminkan sinergi antara berbagai pihak, mulai dari insan pers, akademisi, hingga jajaran TNI, dalam mendukung sektor pertanian dan perikanan di Kepri.
“Dengan keterlibatan Pangkogabwilhan I, diharapkan perhatian terhadap kesejahteraan petani dan nelayan semakin meningkat, sekaligus mendorong kolaborasi strategis untuk ketahanan pangan di wilayah Kepulauan Riau,” pungkasnya.***