Thursday, November 21, 2024
HomeOlahragaMenang Lawan Timor Leste, Tren Positif Tim U-20 Indonesia Terus Berlanjut

Menang Lawan Timor Leste, Tren Positif Tim U-20 Indonesia Terus Berlanjut

berita4.id– Tim U-20 Indonesia kembali membuat bangga bangsa dan negara di laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 Grup F. Kali ini Garuda Nusantara menang 3-1 atas Timor Leste di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (27/8).

Tiga gol kemenangan Indonesia dicetak Jens Raven menit ke-12′, Riski Afrisal menit ke-15, dan Muhammad Ragil menit ke-78′.

baca: Tampil Gemilang Lawan Australia, Jokowi Ucapkan Selamat Buat Maarten Paes

Seusai laga, pelatih Indonesia, Indra Sjafri puas dengan kemenangan ini. Indonesia pun berada puncak klasemen sementara Grup F dengan enam poin, unggul selisih gol (enam gol) dari Yaman di posisi kedua dengan poin yang sama (selisih gol plus lima).

“Terima kasih untuk semua pemain dan berarti kita sudah punya nilai poin dengan selisi gol 7-1 dan tinggal satu pertandingan untuk bisa kita nanti lolos ke Piala Asia 2025,” kata Indra.

“Pertandingan melawan Timor Leste di babak pertama sebenarnya kita sesuai dengan apa yang kita rencanakan dan terjadi gol cepat. Tapi di babak kedua setelah kita melakukan pergantian pemain karena kebutuhan untuk jam istirahat mereka yang harus kita rotasi, dan kita juga ubah formasi 3-5-2 tapi gak berjalan dengan baik,” tambah pelatih yang sukses membawa Indonesia juara Piala AFF U-19 2013, 2024, Piala AFF U-22 2019 dan medali emas SEA Games 2023.

RELATED ARTICLES
spot_img

Most Popular

terkini

Kepri Ditunjuk KONI Pusat jadi Tuan Rumah Penyelenggaraan Rapat Koordinasi Nasional

0
berita4.id, BATAM-Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kepri mendapatkan kehormatan usai ditunjuk menjadi Tuan Rumah Penyelenggaraan Rapat Koordinasi Nasional oleh KONI Pusat yang akan dilangsungkan...

Semarak Hari Bakti ke-53 Tahun, BP Batam Futsal Championship 2024 Resmi...

0
berita4.id, BATAM-Masih dalam semarak Hari Bakti ke-53 Tahun, BP Batam Futsal Championship 2024 yang dihelat pada Jum’at-Sabtu, 15-16 November 2024 di Sport Hall Temenggung...

Analisis Kebijakan Publik Nilai Pilkada Kepri 2024 Minim Narasi dan Literasi

0
berita4.id, BATAM- Kepri menghadapi tantangan besar dalam pelaksanaan Pilkada tahun ini. Minimnya literasi dan narasi yang terbangun selama proses Pilkada Provinsi Kepri 2024 semakin...

OCTG Cup 2024 Resmi Ditutup Panitia dengan Total Hadiah Rp50 Juta

0
berita4.id, BATAM- Pertandingan persahabatan antar perusahaan yang bergerak di bidang pipa Oil Country Tubular Goods (OCTG), resmi ditutup pada Minggu (10/11/2024). Panitia serahkan hadiah...

Aman Dikonsumsi, Anggur Shine Muscat di SNL Food Negatif Residu Pestisida

0
berita4.id, BATAM- Ketika ada isu miring soal produk anggur Shine Muscat, pengelola SNL Food langsung koordinasi dengan dinas terkait. Dinas terkait dalam hal ini...
- Advertisment -