Selain itu, kata Radhiah fun walk tersebut juga bertujuan untuk mengenalkan BPR kepada masyarakat yang ada di Kota Tanjungpinang. Sehingga, kegiatan jalan santai ini sengaja dilakukan di titik berkumpulnya masyarakat setempat.
“Lalu, untuk memperkenalkan kepada para karyawan soal pola hidup sehat. Itu yang kami tularkan kepada seluruh karyawan BPR Di Tanjungpinang Bintan,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua DPD Perbarindo Kepri, Danny Tantalus menyampaikan, semua karyawan BPR harus dapat menjadi teladan bagi masyarakat Tanjungpinang. Yakni, selalu menerapkan gaya hidup sehat dan tidak berlebihan.
baca: Wabup Bintan Ahdi Muqsith Resmikan Aplikasi Dompet Digital BiEasy
“Sebagai bankir, kita harus menjadi teladan kepada masyarakat, dengan gaya hidup sehat dan tidak berlebihan. Sudah menjadi konsen manajemen dan direksi untuk menjaga ini semua,” pungkasnya. ***