berita4.id, BATAM– KONI Kepri terus mempersiapkan atletnya yang lolos PON Aceh-Sumut 2024. Pada PON yang dilangsungkan tanggal 8 hingga 20 September 2024, kontingen Kepri akan mengikuti 30 cabang olahraga dan 112 atlit. Untuk membekali atlit yang terjun ke PON, KONI Kepri akan mengadakan Pemusatan Pelatihan Daerah (Pelatda).
Ketua umum KONI Kepri Usep RS menyampaikan pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) atlet Kepri akan digelar awal Mei 2024 nanti dengar target mendulang emas di ajang PON.
“Nantinya akan ada pemanggilan kepada para atlit yang lolos PON sesuai SK BP dan PP Cabor serta SK dari BP PON Aceh-Sumut 2024,” ujar Usep RS.
Hal ini memastikan bahwa atlit yang bersangkutan sesuai data dalam keabsahan yang dikeluarkan sesuai hasil BK Pra PON. “Ini penting dilakukan sebelum dilakukannya enter by name,” imbuh Usep RS.
Terkait prestasi para atlet yang lolos PON, Usep RS menjelaskan, atlet Kepri sudah cukup membanggakan. ..Mereka telah memperlihatkan jati diri sebagai atlit,” bebernya.
Hal ini dapat dilihat pada Babak Kualifikasi (BK) pra (Pekan Olahrga Nasional) PON kemarin dengan torehan, 16 emas, 17 perak, 7 perunggu dengan jumlah 30 cabor yang lolos dan 112 atlit yang berlaga di PON Aceh-Sumut 2024.
“Pelatda akan dimulai pertengan bulan Mei hingga menjelang PON pada bulun September. Dalam TC selama 3 bulan, mereka akan ditempa, dan difasilitasi uang saku, kesehatan dan mental menjadi atlet juara dan tentunya baik atlet, pelatih dan oficial dan pendamping dari KONI dan Dispora berjumlah 178 dan dilindungi BPJS,” tandasnya.
Usep RS melanjutkan, usai babak kualifikasi kemarin, dari data yang diperoleh akan mendapatkan kualitas, karakter, psikologi, atlet dan pelatih.