“Ini tentunya akan menjadi daya tarik yang luar bisa bagi masyarakat di negara-negara yang akan kita datangi,” ujar Pendiri Padepokan Pramono Sejati ini.
baca: Sanggar Seni Spiritual Ki Arya Seta Buka Tempat Konsultasi para Bacaleg
Disampaikannya, nantinya, disana dirinya bersama paranormal asal Batam Ki Arya Seta akan menampilkan kuda lumping, debus, bambu gila dan tarian zapin api berupa tarian yang diiringi musik Melayu atau musik zapin. “Semua atraksi ini mempunyai kekuatan magis. Nanti kita juga akan memperkenalkan kearifan lokal ini ke generasi muda di Batam agar mereka mengenal dan mengetahui,” katanya.
Sementara itu, Ki Arya Seta menambahkan, selain menampilkan kearifan lokal Indonesia di sana, mereka dan timnya akan menetralisir tempat yang dikenal dengan energi gaibnya, melakukan pengobatan non medis kepada sejumlah warga di sana yang sudah mengharapkan kehadiran mereka jauh hari.
Disebutkan pengurus Ikatan Paranormal Nusantara (IPN) Batam ini, cukup banyak permintaan orang di luar negeri sana untuk pengobatan secara spiritual kepada pihaknya, maka dari itu mereka akan datang langsung ke negara tetangga tersebut.
“Rata-rata yang berobat di sana itu dari kalangan para pengusaha dan juga pejabat. Ini adalah roadshow pertama kita ke sejumlah negara. Di sana, kita juga akan memperkenalkan warisan para leluhur kita. Semoga dengan kedatangan kami di sana dapat memberikan dampak positif bagi warga di sana,” ujar pengurus Padepokan Gubuk Sholawat Sirrul Qulub Lampung ini. ***