berita4.id, NATUNA- Panglima TNI Yudo Margono secra resmi menutup Latihan Gabungan Bersama Asean Solidarity Exercise 01-Natuna (Latgabma Asex 01-N) 2023 di Pos Angkatan Laut (Posal) Sabang Mawang, Desa Sabang Mawang, Kecamatan Pulau Tiga, Kabupaten Natuna, Sabtu, (23/9/2023).
Laksamana TNI Yudo Margono dalam amanatnya menyampaikan, lewat latihan gabungan bersama Asean Solidarity Exercise (Asex) 01-Natuna, masing-masing negara telah belajar satu sama lain, memahami budaya dan tradisi militer masing-masing. ”Yang lebih penting lagi, telah dapat membangun kepercayaan, solidaritas dan kebersamaan yang merupakan kunci keberhasilan dalam menjaga perdamaian, stabilitas, dan keamanan di kawasan ASEAN,” ujar Panglima TNI.
Lebih lanjut disampaikan Panglima TNI bahwa Asex 01-Natuna merupakan simbol solidaritas, kerjasama, dan persahabatan yang erat di antar negara Asean dan dilaksanakan sesuai dengan keinginan politik pemimpin dan pandangan Asean tentang Indo-pasifik. Latihan bersama ini difokuskan pada materi non tempur seperti keamanan maritim, tanggap bencana, dan operasi penyelamatan.
baca: Batam-Natuna jadi Lokasi Latihan Gabungan Militer Negara Asean