Kini, dengan GrabExpress RSBP maka masyarakat baik umum maupun BPJS yang datang berobat ke poli tidak perlu lagi mengantri dan berlama-lama menunggu obat.
Dengan tarif terjangkau masyarakat dengan mudah berobat. Kini, obat diantar sampai ke rumah dan tidak perlu mengantri apalagi menunggu lama.
baca: Berobat ke Jakarta, Warga Batam Antusias Manfaatkan Rumah Singgah Pemprov Kepri
“Ini opsi ya, tidak harus. Artinya masyarakat boleh pilih. Yang ingin pulang cepet, pilih Grab, nanti obat anter ke rumah sama seperti kita pesan makan. Pilih GrabExpress adalah opsi yang efisien untuk dengan pengantaran lebih mudah, cepat, ringkas dan praktis. ” katanya.
Sebelumnya, masyarakat harus mengantri cukup lama untuk mengambil obat pada jam-jam krusial tingginya jumlah pasien poli.
”Ini juga bisa menghindari crowded di antrean obat. Mudah mudahan ini bisa membantu masyarakat. Dan Terobosanini, merupakan pertama di Kepri.” Pungkas Afdhalun.
Berikut adalah alur pemesanan Obat melalui GrabExpress :
- Pasien datang berobat ke Poli dan konsultasi dokter.
- Dokter memberikan resep dan pasien memberikan resep kepada petugas Booth Grab RSBP.
- Pasien mengisi formulir data dan alamat pengantaran.
- Pasien melakukan pembayaran ongkos kirim, via ovo atau tunai.
- Resep oleh Grab diproses di farmasi oleh apoteker.
- Obat akan diberikan oleh Apoteker kepada petugas Grab yang bertugas.
- Driver Grab tiba di RSBP Batam untuk menjemput obat di Booth Grab diverifikasi oleh Apoteker.
- Driver lakukan konfirmasi pemesanan atas nama pasien dan alamat pengantaran.
- Driver Grab lakukan pengantaran obat ke alamat tujuan.
- Obat sampai ke alamat tujuan / pasien. ***