berita4.id, BATAM – Kabidhumas Polda Kepri Kombes Pol. Jansen Avitus Panjaitan, S.I.K., M.H., hadiri kegiatan Pelantikan Dewan Pengurus Wilayah Persatuan Masyarakat Nias Barat Indonesia Kepulauan Riau yang dipimpin langsung oleh Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad, S.E, M.M., yang diselenggarakan di Hotel BCC Batam. Sabtu (3/6/2023) lalu.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Nias Barat, Ketua DPRD Kabupaten Nias Barat, Ketua DPRD Provinsi Kepri, Kajati Provinsi Kepri, Danrem, Korem Wirapratama, segenap unsur Forkopimda Provinsi Kepri, Ketua Umum PMNBI, Dewan Pembina PMNBI, Pengurus DPW PMNBI Kepri, tokoh masyarakat Kepri dan mewakili organisasi Masyarakat Paguyuban Jawa.
Selanjutnya dalam sambutannya, Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad, S.E, M.M., mengucapkan Selamat Datang kepada kita semua yang datang dari Nias Barat ke Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau.
“Kepri adalah Provinsi Kepulauan yang majemuk, berbagai orang dari Provinsi lain datang untuk melengkapi ekonominya dikarenakan dulunya Provinsi Kepri adalah lintasan perdagangan. Oleh karena itu tidak heran jika ada masyarakat di Kepri ini suaminya orang Jawa dan istrinya orang Nias, itu semua dikarenakan adanya hubungan serta komunikasi yang baik di Provinsi Kepri,” ucap Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad.