berita4.id, BATAM- PT PLN Batam memberikan promo diskon 50 persen untuk penambahan daya bagi rumah ibadah.
“Ini merupakan kabar gembira bagi masyarakat Batam, karena di bulan yang berkah ini pasti penggunaan listrik di rumah ibadah, khususnya masjid akan meningkat,” kata Sekretaris Perusahaan PT PLN Batam, Hamidi Hamid, Rabu (29/03).
Untuk mendapatkan promo tersebut, pelanggan tinggal mengajukan permohonan penambahan daya listrik melalui atau mendatangi ke kantor pelayanan PLN Batam terdekat. Nantinya, petugas PLN Batam akan datang ke rumah ibadah sesuai dengan permohonan yang sudah dibuat.
Baca:Amankan Pasokan Listrik Selama Ramadan, PLN Batam Siapkan 26 Posko Siaga, 668 Petugas, 65 Kendaraan