berita4.id-BATAM – Pengusaha asal Karimun yang dikenal berinisial IN diduga masih terus melakukan penyelundupan dari Batam ke Karimun. Menurut RO, sumber berita4.id, kebanyakan barang yang ia selundupkan dari daerah Punggur.
“IN ini orang kuat. Masih terus jalan dia. Mungkin setorannya jelas kepada oknum,” kata RO di Punggur kemarin.
IN diketahui sudah lama beroperasi dan menyelundupkan barang-barang dari Batam. Dengan truk besar ia membawa barang selundupannya dari pelabuhan ASDP Punggur. “Kalau ada pemeriksaan dari petugas, maka IN ini sudah tahu. Dia tak jalan. Tapi setelah itu main lagi,” ujar RO.