Saturday, December 21, 2024
HomeUncategorizedOptimalkan Tugas Operasi, TNI AL Pesan Kapal Patroli Cepat 40 dan KAL...

Optimalkan Tugas Operasi, TNI AL Pesan Kapal Patroli Cepat 40 dan KAL 28 Buatan Anak Negeri dari PT Citra Shipyard

berita4.id, BATAM – Demi mengoptimalkan tugas operasi, TNI AL memesan pembuatan dua unit Kapal Patroli Cepat (PC) 40 dan dua unit Kapal Angkatan Laut (KAL) 28 di galangan kapal PT Citra Shipyard di Sei Lekop Kav. 20, Kampung Becek, Sungai Lekopan,
Sagulung, Batam.

Selasa (29/11/2022), Asisten Perencanaan Kepala Staf Angkatan Laut Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto melakukan First Steel Cutting (Pemotongan Pelat Baja Pertama) dan Keel Laying (Peletakan Lunas) pada pembangunan dua unit Kapal Patroli Cepat (PC) 40 dan dua
unit Kapal Angkatan Laut (KAL) 28 di galangan kapal PT Citra Shipyard di Sei Lekop Kav. 20, Kampung Becek, Sungai Lekopan, Sagulung, Selasa (29/11).

Dalam sambutannya Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto mengatakan, armada laut sangat penting untuk mengoptimalkan operasi keamanan laut, Indonesia sebagai negara maritim kepulauan terbesar di dunia, sudah seharusnya memperkuat kemampuan dalam
mengamankan wilayah perairan yang sangat luas.

Baca Juga: Meriahkan HUT ke 77 TNI AL, Lanal Batam Gelar Khitanan Massal, Donor Darah dan Pengobatan Gigi

“Sebagai negara kepulauan banyak hal yang harus kita selesaikan seperti permasalahan-permasalahan keamanan di laut, penegakkan hukum dan kedaulatan di laut. Guna menjamin keamanan dan keselamatan pelayaran di seluruh perairan yuridiksi Indonesia yang merupakan bentuk tanggung jawab kita sebagai negara kepulauan untuk itu perlu adanya penambahan kapal-kapal patroli secara bertahap sehingga memenuhi jumlah yang dibutuhkan,” ujar Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto.

Lebih lanjut Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto menambahkan bahwa, pembangunan kapal PC 40 dan KAL 28 ini, merupakan bagian integral dari pembanguan kekuatan TNI AL sesuai dengan perencanaan strategis yang telah ada yang bertujuan untuk mendukung
pemenuhan tugas TNI AL.

RELATED ARTICLES
spot_img

Most Popular

terkini

Gubkepri Pimpin Rakor Forkopimda Bahas Kesiapan Natal dan Tahun Baru 2025

0
berita4.id, TANJUNGPINANG– Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad memimpin langsung Rapat Koordinasi Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Pemerintah Kabupaten/Kota Se-Provinsi Kepulauan Riau di...

Kesejahteraan Buruh Batam: Lebih dari Sekadar Upah, Butuh Kebijakan Holistik

0
berita.id, BATAM– Kenaikan upah minimum sebesar 6,5 persen yang akan berlaku mulai Januari 2025 sebagaimana diatur melalui Permenaker Nomor 16 Tahun 2024, membawa angin...

Sejarah Pohon Natal

0
berita4.id- Pohon Natal, atau yang dikenal dalam bahasa Inggris sebagai "Christmas tree", memiliki sejarah yang kaya dan berkembang seiring waktu. Tradisi ini telah menjadi...

Pemuda Kristen se-Kota Batam Gelar Natal Oikumene 2024 dengan Semangat Kepedulian...

0
berita4.id, BATAM– Ribuan pemuda Kristen dari berbagai denominasi gereja di Kota Batam akan berkumpul dalam perayaan Natal Oikumene Pemuda se-Kota Batam 2024 yang akan...

Ketua Kadin Kepri Maruf Maulana Dipercaya jadi Wakil Ketua Umum Kadin...

0
berita4.id, BATAM-Ketua Kadin Kepri Ma,ruf Maulana dipercaya menjadi Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia masa bakti 2024-2029. Ma'ruf dipercaya sebagai wakil Ketua Umum bidang Pengembangan...
- Advertisment -