berita4.id, BATAM- Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Batam melaksanakan gerakan Nasional Laut Bersih tahun 2022 dengan mengusung tema ” MEMBANGUN KEJAYAAN MARITIM UNTUK PULIH LEBIH CEPAT, BANGKIT LEBIH KUAT, LAUT BERSIH MASYARAKAT SEJAHTERA”.
Kegiatan ini dilakukan di Kampung Panau Kabil, Rabu (7/9/2022) dalam rangka sambut HUT ke-77 TNI Angkatan Laut tahun 2022.
Dalam rilis Pen Lanal Batam, rangkaian HUT ke 77 TNI AL dilaksanakan secara serentak di seluruh Pangkalan TNI AL dipimpin Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono dari Kolinlamil Jakarta, Selasa (6/9/2022).
Untuk mendukung gagasan Kasal tersebut, Pangkalan TNI AL Batam, di bawah kendali Komandan Lanal Batam Kolonel Laut (KH) Farid Ma’ruf pun melaksanakan pembersihan di Kampung Panau Kabil bersama dengan Instansi pemerintah lainnya dan komunitas maritim di Kota Batam.