berita4.id, BATAM – Mewakili Walikota Batam, Sekda Kota Batam, Jefridin Hamid menerima kunjungan kehormatan delegasi Vietnam People’s Navy di Kantor Wali Kota Batam.
“Selamat datang delegasi dari Vietnam. Sekaligus kami juga menyampaikan permohonan maaf karena Wali Kota Batam, Muhammad Rudi berhalangan untuk hadir,” kata Jefridin, Senin (29/8/2022).
Namun kendati demikian, Jefridin menyampaikan pesan langsung dari Wali Kota Batam, Muhammad Rudi bahwa menyambut baik kunjungan kehormatan delegasi Vietnam People’s Navy.
Baca Juga: Rudi, Walikota Batam Ditabalkan Marga Harahap
“Mudah-mudahan rombangan dari Vietnam betah di Batam, kami akan mendukung penuh kegiatan yang diselenggakarn di Batam,” katanya.